SMP Negeri 2 Sumberpucung menggelar serangkaian kegiatan untuk memperingati Hari Guru Nasional pada Senin, 25 November 2024. Acara ini berlangsung dengan penuh makna, dimulai dengan upacara bendera yang melibatkan seluruh peserta didik, guru, dan staf sekolah. Selipan lagu “Hymne Guru” dan “Pagiku Cerahku” di tengah prosesi upacara yang dinyanyikan bersama semakin menguatkan semangat seluruh civitas akademika SMP Negeri 2 Sumberpucung.
Setelah upacara selesai, para siswa yang terdiri dari perwakilan kelas, OSIS, dan Regu Inti Pramuka memberikan kejutan seuntai karangan bunga kepada seluruh guru dan tenaga kependidikan SMP Negeri 2 Sumberpucung. Bunga yang diberikan merupakan simbol ucapan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian dalam mendidik serta mendampingi mereka selama proses pembelajaran. Momen ini berlangsung penuh keharuan dan menjadi wujud nyata rasa hormat dan kasih sayang siswa kepada para guru yang telah berperan penting dalam membangun masa depan mereka.
Tidak hanya itu, siswa-siswi SMP Negeri 2 Sumberpucung juga turut memeriahkan acara peringatan Hari Guru Nasional dengan menampilkan berbagai pertunjukkan menarik. Paskibraka dengan gerakannya yang tegas dan kompak nan indah, marcing band dengan irama musik yang padu dan selaras, serta tim supporter dengan andalannya yel-yel semangat berhasil memukau seluruh penonton.

Selain kegiatan di sekolah, beberapa guru SMP Negeri 2 Sumberpucung turut berpartisipasi dalam upacara dan tasyakuran peringatan Hari Guru Nasional 2024 dan HUT ke-79 PGRI yang diselenggarakan secara serentak oleh seluruh guru se-Kecamatan Sumberpucung. Kegiatan ini diadakan di SMP Negeri 1 Sumberpucung dan menjadi ajang silaturahmi serta penghormatan kepada jasa para guru.
Pelaksanaan Hari Guru Nasional 2024 di SMP Negeri 2 Sumberpucung tidak hanya menjadi momen refleksi atas peran guru dalam dunia pendidikan, tetapi juga mempererat hubungan antara guru dan siswa. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat pengabdian para guru semakin tumbuh, dan para siswa semakin menghargai peran guru dalam kehidupan mereka.
Semangat “Guru Hebat, Indonesia Kuat” yang diusung dalam peringatan Hari Guru Nasional 2024 terasa kuat di SMP Negeri 2 Sumberpucung, memberikan inspirasi bagi semua warga sekolah untuk terus menjadi sosok yang hebat dalam mencetak generasi emas untuk memajukan pendidikan Indonesia.